Minggu, 30 Agustus 2020

Gangguan Atau Penyakit Pada Indra Penglihatan Mata

Hallo Agan...Adakah teman agan yang menggunakan kacamata? Atau bahkan agan sendiri
menggunakan kacamata? Seseorang yang mempunyai penglihatan yang sehat, akan dapat
melihat benda dekat secara jelas pada jarak kira-kira 25 cm atau lebih. Hal ini berarti pada
orang normal bayangan yang dibentuk jatuh tepat pada retina. Jika seseorang memiliki
gangguan pada penglihatannya maka dia tidak akan dapat melihat objek dengan jelas pada
jarak tersebut. Hal ini menyebabkan mereka membutuhkan alat bantu penglihatan berupa
kacamata seperti yang dikenakan oleh teman kamu atau bahkan kamu kenakan sendiri.
Kacamata tersebut berfungsi untuk memfokuskan cahaya sehingga dapat jatuh tepat pada
retina.

Baca juga: Bagian bagian mata dan fungsinya lengkap


Adakah teman agan yang menggunakan kacamata Gangguan Atau Penyakit Pada Indra Penglihatan Mata
orang berkacamata untuk membantu penglihatan
1) Rabun Dekat (Hipermetropi)

Seorang penderita rabun dekat tidak dapat melihat benda yang berada pada jarak dekat (± 25 cm) dengan jelas. Hal ini dikarenakan bayangan yang terbentuk jatuh di belakang retina sehingga bayangan yang jatuh pada retina menjadi tidak jelas (kabur). Kacamata positif dapat menolong penderita rabun dekat sebab lensa cembung mengumpulkan cahaya sebelum cahaya masuk ke mata. Dengan demikian, kornea dan lensa dapat membentuk bayangan yang jelas pada retina.

2) Rabun Jauh (Miopi)

Seorang penderita rabun jauh tidak dapat melihat benda yang berada pada jarak jauh (tak hingga) dengan jelas. Hal ini dikarenakan bayangan yang terbentuk jatuh di depan retina, seperti yang ditunjukkan Gambar 10.31. Kacamata negatif dapat menolong penderita rabun jauh karena lensa cekung akan dapat membuat cahaya menyebar sebelum cahaya masuk ke mata. Dengan demikian, bayangan yang jelas akan terbentuk di retina.

3) Buta Warna

Apakah kamu dapat melihat angka? Coba sebutkan angka berapa yang dapat kamu lihat! Masih ingatkah kamu pada sel kerucut? Kamu memiliki lebih kurang tujuh juta sel kerucut pada retina. Gelombang cahaya dipantulkan dari benda masuk ke pupil dan ditangkap oleh retina. Respon dari sel kerucut pada cahaya dengan panjanggelombang yang berbeda menyebabkan kamu dapat melihat benda yang berwarna.

Sel kerucut mengandung pigmen iodopsin, yaitu senyawa antara retina dan opsin. Ada tiga jenis sel kerucut. Masing-masing jenis sel merespon panjang gelombang cahaya yang berbeda. Tipe pertama dari sel kerucut merespon cahaya dengan panjang gelombang merah dan kuning. Sel ini menyebabkan kamu dapat melihat warna merah. 

Tipe kedua dari sel kerucut merespon cahaya kuning dan hijau dan menyebabkan kamu dapat melihat warna hijau. Tipe sel kerucut ketiga merespon cahaya biru dan ungu dan menyebabkan kamu dapat melihat warna biru.

Buta warna adalah suatu kelainan yang disebabkan ketidakmampuan sel-sel kerucut mata untuk menangkap suatu warna tertentu. Penyakit ini bersifat menurun. Buta warna ada yang buta warna total dan buta warna sebagian. Buta warna total hanya mampu melihat warna hitam dan putih saja, sedangkan buta warna sebagian tidak dapat melihat warna tertentu, yaitu merah, hijau, atau biru. Ingat kembali tentang sel kerucut!

4) Presbiopi

Presbiopi disebut juga rabun jauh dan dekat atau rabun tua, karena kelainan mata ini
biasanya diderita oleh orang yang sudah tua. Kelainan jenis ini membuat si penderita tidak
mampu melihat dengan jelas benda-benda yang berada di jarak jauh maupun benda yang
berada pada jarak dekat. Hal tersebut diakibatkan oleh berkurangnya daya akomodasi
mata. Kelainan ini biasanya diatasi dengan kaca mata rangkap, yaitu kaca mata cembung
dan cekung. Pada kacamata dengan lensa rangkap atau kacamata bifokal, lensa negatif
bekerja seperti pada kacamata untuk penderita miopi, sedangkan lensa positif bekerja
seperti pada kacamata untuk penderita hipermetropi.

5) Astigmatisma

Astigmatisma atau dikenal dengan istilah silinder adalah sebuah gangguan pada mata
karena penyimpangan dalam pembentukan bayangan pada lensa. Hal ini disebabkan oleh
cacat lensa yang tidak dapat memberikan gambaran atau bayangan garis vertikal dengan
horisotal secara bersamaan. Penglihatan si penderita menjadi kabur. Untuk mengatasi
gangguan ini, dapat menggunakan lensa silindris.

Demikian artikel tentang Gangguan Atau Penyakit Pada Indra Penglihatan Mata semoga bisa bermanfaat bagi agan sekalian.